Yayasan Indonesia Cerah

  • 319
  • Senin, 14 Agustus 2023
  • Share:

Polusi Jabodetabek Parah, Presiden Jokowi Minta Solusi Jangka Pendek hingga Panjang Dikerjakan

Figure

Jakarta -- Pemerintah menyiapkan sejumlah langkah dalam jangka pendek, menengah, dan panjang untuk memperbaiki kualitas udara yang sempat buruk beberapa pekan di Jabodetabek. Uji emisi, penerapan campuran kerja dari rumah dan dari kantor, penggunaan kendaraan umum, pengawasan industri dan pembangkit listrik, sampai mitigasi perubahan iklim dinilai bisa mengatasi masalah ini.

Saat memberikan pengantar rapat terbatas peningkatan kualitas udara kawasan Jabodetabek di Istana Merdeka, Jakarta, Senin (14/8/2023), Presiden Joko Widodo menekankan kualitas udara di Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang, dan Bekasi (Jabodetabek) sangat buruk dan tidak sehat.

"Terdapat beberapa faktor yang menyebabkan situasi ini, antara lain kemarau panjang tiga bulan terakhir yang menyebabkan peningkatan konsentrasi polutan tinggi serta pembuangan emisi dari transportasi dan juga aktivitas industri di Jabodetabek, terutama yang menggunakan batubara di sektor industri manufaktur," katanya.

Baca selengkapnya